Senin, 01 Januari 2018

10 Cara Menghilangkan Bau Mulut Akibat Gigi Palsu, Harus Coba!

Gigi palsu juga ternyata bisa menyebabkan terjadinya bau mulut yang cukup menyengat. Ada banyak cara untuk menghilangkan atau mengatasi bau mulut tersebut.

Gigi palsu ternyata tidak serta merta memberikan manfaat atau keuntungan. Ternyata, menggunakan gigi palsu juga harus diperhatikan penggunaannya.

Jika tidak melakukan pembersihan optimal terhadap gigi palsu, maka Anda harus menanggung resikonya, salah satu resiko tersebut timbulnya bau mulut. Tentu semua orang tak suka dengan bau mulut.

Pemasangan gigi palsu bisa membuat sekitar organ mulut bisa membuat banyak masalah kesehatan yang lain. Bisa jadi terganggunya sistem pernapasan yang mengalir ke sela-sela organ mulut Anda.

Akibat gigi yang terawat karena pengaruh dari pola hidup dan pola makan yang tak sehat, sehingga membuat bakteri menjadi jauh lebih mudah untuk masuk ke gigi palsu dan menempel. Seketika, timbul bau gigi yang tak sedap.

Cara Menghilangkan Bau Mulut Akibat Gigi Palsu

Bau Mulut Akibat Gigi Palsu

1. Memilih Gigi Palsu yang Sesuai atau Cocok

Bagi Anda yang menggunakan gigi palsu dan selanjutnya merasakan bau mulut, segera lakukan pemeriksaan terhadap gigi palsu Anda. Pastikan apakah benar gigi palsu yang Anda gunakan tersebut mempunyai ukuran yang pas atau sesuai dengan mulut Anda.

Masalahnya, gigi palsu yang tidak sesuai bisa membuat bakteri masuk ke dalam organ mulut dengan mudah. Selanjutnya, sistem aliran mulut itu sendiri akan terpengaruh oleh bakteri yang muncul dan membuat gigi Anda menimbulkan bau yang tak sedap.

Inilah mengapa Anda sebaiknya melakukan pemasangan gigi dengan ukuran yang pas sehingga gusi juga bisa menghindari penyakit lain yang menyebabkan napas berbau.

2. Menggunakan Bulu Sikat Gigi yang Mampu Mencapai Sela-sela

Bulu sikat gigi juga mempunyai pengaruh yang cukup signifikan dalam mencegah bau gigi palsu yang menyerang kepada Anda. Bulu sikat gigi yang halus tersebut membuatnya menjadi lebih mudah bergerak dan bisa digunakan untuk membersihkan gigi palsu hingga ke sela-sela.

Hasilnya, tentu tak akan ada lagi sisa-sisa makanan yang tersembunyi yang bisa menimbulkan atau menyebabkan datangnya bakteri penyebab penyakit yang membuat napasnya bau. (Selengkapnya : Bukan Main! 7 Penyebab Bau Mulut Ketika Bangun Tidur)

3. Menjaga Gigi Tetap Bersih dan Sehat dengan Melakukan Perawatan

Perawatan yang dilakukan secara rutin diketahui mampu menjadi solusi bagus untuk menghilangkan bau mulut akibat dari pemasangan gigi palsu.

Disarankan Anda perlu melakukan perawatan karena memang manfaatnya sangat bagus, yakni membuat gigi tetap bersih. Jika gigi bersih, maka sedap untuk dipandang dan elok. [1]

4. Menggunakan Pembersih yang Direkomendasikan oleh Dokter Gigi

Biasanya, setelah melakukan pemasangan gigi palsu, Anda akan diberikan saran atau rekomendasi atau malah diberikan pembersih yang sudah direkomendasikan oleh dokter gigi.

Jika sudah diberikan, alangkah baiknya untuk dilakukan dan jangan sampai di simpan di dalam hati saja karena ini penting, karena ada kaitannya dengan kebersihan gigi palsu Anda nantinya.

5. Berhati-hatilah saat Membersihkan Gigi Palsu

Dalam membersihkan gigi palsu, harap diperhatikan benar dan jangan sampai lalai. Saat membersihkan gigi palsu, hati-hati agar tidak merusak gigi palsu tersebut.

Jangan sampai gigi palsu itu terjatuh. Cobalah untuk memberikan alas di bagian bawahnya sehingga bisa jauh lebih aman lagi saat membersihkannya.

6. Bersihkan Gigi Palsu Setiap Hari

Walau menggunakan gigi palsu, Anda tetap harus bisa merawat gigi palsu tersebut seperti gigi asli. Rawatlah dengan baik dan terus bersihkan setiap harinya.

Membersihkan gigi palsu setiap hari ini berfungsi untuk menghilangkan berbagai macam kotoran yang berupa sisa-sisa makanan dan bisa juga untuk mencegah terbentuknya noda.

7. Rendam di Dalam Air

Untuk menjaga kelembaban gigi palsu saat sedang tidak digunakan, alangkah baiknya untuk merendam gigi palsu tersebut ke dalam air atau dalam cairan pembersih, namun jangan di dalam air panas.

Atau bisa juga dengan melakukan pembersihan gigi palsu saat sedang tak digunakan, sesuai dengan rekomendasi dari dokter gigi Anda. [2]

8. Menggunakan Pasta Gigi yang Cocok

Selanjutnya, gunakanlah pasta gigi yang cocok. Tak semua pasta gigi cocok dalam membersihkan bahan dari gigi palsu tersebut.

Pastikan untuk meminta saran dari dokter mengenai jenis dari pasta gigi yang cocok dipergunakan di gigi palsu Anda. (Selengkapnya : Sangat Sepele! 15 Penyebab Bau Mulut Walau Sering Sikat Gigi)

9. Memperhatikan Konsumsi Makanan dan Sisa-sisa Makanan yang Menempel

Menjaga konsumsi makanan agar sisa-sisa makanan tersebut tak menempel dan tersimpan di sela-sela gigi. Anda perlu memperhatikan atau memastikan jika makanan yang Anda konsumsi tak tersisa di sela-sela gigi.

Pastikan untuk tetap selalu mengonsumsi makanan yang bersih dan sehat, serta tak membiarkannya tersisa di dalam mulut Anda.

10. Memeriksakan ke Dokter

Apabila Anda merasakan bau gigi yang sudah kian parah dan tak kunjung hilang, alangkah baiknya untuk segera pergi memeriksakan kesehatan gigi dan mulut Anda ke dokter.

Jadi, apabila ada permasalahan kesehatan yang muncul di dalam mulut Anda, bisa teratasi dan terselesaikan secepat mungkin.

Kesimpulan

Demi kebaikan gigi palsu dan kedepannya, perlu diperhatikan untuk menjaga kebersihannya setiap hari. Apabila memiliki kebiasaan merokok dan minum kopi, segera berhenti dan menghindari konsumsi kopi yang berlebih.

Disarankan juga untuk tetap meminum air putih minimal 2 liter per hari. Apabila bau mulut tak bisa terselesaikan lagi, segeralah hubungi dokter gigi Anda.
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
 

Delivered by FeedBurner